Lowongan Kerja:Ayo Buruan Daftar, BUMN Ini Buka Lowongan Kerja - Bisnis Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta - Apa Anda fresh graduates yang tertarik untuk berkembang dalam proyek-proyek Business Development strategis/perusahaan, serta mengejar dan ingin mendalami karier di Business Development khususnya analisa keuangan? Jika ya, maka Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini adalah opsi terbaik yang tersedia untuk Anda.

PT Indah Karya sedang membutuhkan para tenaga yang dinamis dan optimistis untuk bergabung. Pendaftaran lowongan kerja dibuka hingga 5 Oktober 2017.

Melansir laman bumn.go.id, Minggu (1/10/2017), berikut posisi lowongan kerja yang disediakan, tugas utama tiap posisi, persyaratan bagi para pelamar, persyaratan berkas lamaran, dan tata cara pendaftarannya:

1. Staff Analisa Finansial Proyek (SAFP)

Tugas Utama:

Membantu Direksi untuk mencari, mengumpulkan, dan menyiapkan data, serta menyusun dan menganalisa laporan analisa keuangan dan/atau analisa kelayakan proyek. Juga disertai dengan menyuplai Direksi dan/atau klien dengan data-data serta memberikan saran dengan analisa-analisa yang diperlukan terhadap proyek strategis yang sedang ditangani oleh perusahaan.

Persyaratan:

1. S1 dari bidang sebagai berikut: Ekonomi, Manajemen Keuangan, Akunting, Studi Bisnis, atau sejenis;

2. Pria, usia 21-35 tahun;

3. Berpengalaman 1 tahun dalam bidang keuangan dan/atau analisa keuangan. Atau;

4. Fresh Graduate dengan IPK minimal 3,00;

5. Menguasai dasar-dasar analisa keuangan korporasi;

6. Baik dalam perhitungan angka dan memiliki logika berpikir yang kuat;

7. Mampu bekerja sendiri dengan target waktu maupun kerja sama dalam tim;

8. Mampu menggunakan bahasa Inggris dengan baik.

2. Junior Staff Analisa Finansial Investasi (JSAFI)

Tugas Utama:

Membantu Direksi untuk mencari, mengumpulkan, dan menyiapkan data, serta menyusun dan menganalisa laporan analisa keuangan dan/atau analisa kelayakan investasi yang akan dilakukan perusahaan. Juga disertai dengan menyuplai Direksi dengan data-data serta memberikan saran dengan analisa-analisa yang diperlukan terhadap investasi yang sedang direncanakan oleh perusahaan.

Persyaratan:

1. S1 dari bidang sebagai berikut: Ekonomi, Manajemen Keuangan, Akunting, Studi Bisnis, atau sejenis;

2. Pria atau wanita, usia 21-30 tahun;

3. Berpengalaman 1 tahun dalam bidang keuangan dan/atau analisa keuangan. Atau;

4. Fresh Graduate dengan IPK minimal 3,00;

5. Menguasai dasar-dasar analisa keuangan korporasi;

6. Baik dalam perhitungan angka dan memiliki logika berpikir yang kuat;

7. Mampu bekerja sendiri dengan target waktu maupun kerja sama dalam tim;

8. Mampu menggunakan bahasa Inggris dengan baik.

 Simak video pilihan di bawah ini:

Let's block ads! (Why?)



RSS Feed

IFTTT

Comments

Popular posts from this blog

More than 600 attend Windy City Times Job Fair at Center on Halsted - Windy City Times